Batang – Kodim 0736/Batang melaksanakan perbaikan pengaspalan jalan diarea Makodim, kegiatan pengaspalan jalan dalam rangka pembinaan pangkalan.
Dandim 0736/Batang (Letkol Inf Fajar Ali Nugraha,S.Sos) mengatakan kegiatan pengaspalan ini guna mewujudkan ketertiban, keindahan dan kerapihan pangkalan Kodim 0736/Batang, saya sebagai Dandim disini, akan berusaha dengan keras dan sekuat tenaga untuk selalu membangun pangkalan agar bisa menjadi lebih tertib dan tertata secara maxsimal guna menunjang kenyamanan dalam melaksanakan Tugas.
Pengaspalan jalan diarea Makodim ini merupakan upaya satuan diluar anggaran dari komando atas, selain pengaspalan jalan juga telah dilaksanakan pembangunan yang lain seperti pembangunan Teras, tugu, saluran Air dan penggantian keramik di Kantor-kantor Staf Kodim.
Proses pembangunan Teras, tugu, saluran air dan pemasangan keramik 100% tenaga kerjanya memakai tenaga anggota sendiri, namun untuk pengaspalan jalan kita masih memakai tenaga ahli dari DPU Kab. Batang.
Untuk pengaspalan jalan sampai selesai diperkirakan memakan waktu sampai 5 hari, pekerjaan dimulai dari tanggal (2/01/2018) kemarin.
(Pendim 0736/Batang)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar