Batang - Keluarga berencana dapat dikatakan sebagai cikal bakal dari sebuah negara, karena dengan kualitas keluarga yang baik maka harapannya akan terlahir generasi generasi emas penerus bangsa yang akan dapat mewujudkan cita cita luhur bangsa yang telah dirancang oleh para pendahulu negeri.
Pada Rabu 10/01 telah berlangsung kunjungan kerja Komisi B DPRD Batang ke Desa Gumawang Kecamatan Pecalungan dalam rangka meninjau secara langsung Kampung KB berikut aktifitas warganya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut
Tim Komisi B DPRD Batang Drs.Murdiono MM beserta Staf, Kepala BKKBN Kab Batang beserta Tim, Camat Pecalungan diwakili Sekcam Bpk Edy Widodo, Danramil 01/ Subah Danramil Kapten Kav M Purbo Suseno beserta Dan Pos Koramil 01/Subah Pelda Sarjono dan Babinsa Desa Gumawang Koptu Abdul Latif bersama sama dengan Bhabinkamtibmas dari Polsek Subah, Kapolsek Subah beserta Bhabikamtibmas Desa Gumawang, Kordinator PLKB Kecamatan Pecalungan, Kepala UPT Puskesmas Pecalungan dr. Bakti, Kordinator BPP Pecalungan. Ir. Irwanto, Kepala KUA Pecalungan, Kepala Desa Gumawang H. Sutarto serta Toga dan Tomas Desa Gumawang.
Pada kesempatan tersebut Camat Pecalungan yang di wakili Sekcam Bpk Edy Widodo mengucapkan Selamat Datang kepada Tim dari Komisi B DPRD Batang dilanjutkan pembacaan tentang silsilah berdirinya Kampung KB Desa Gumawang.
Usai acara di Balai Desa dilanjutkan peninjauan langsung kegiatan Bazar UPPKS, Pos Yandu, BKB (Bina Keluarga Balita), BKR (Bina Keluarga Remaja) dan BKL (Lansia) serta Pelayanan KB Implan yang diikuti oleh warga masyarakat Desa Gumawang.(Pendim 0736).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar