Minggu, 21 Januari 2018

Posko Peduli Riska Kembali didatangi anggota Kodim 0736/Batang

Batang - Kasdim 0736/Batang (Mayor Inf Raji) didampingi Danramil 12/Tulis (Kapten Inf M. Daru) dan beberapa anggota, mewakili keluarga besar Kodim 0736/Batang kembali memberikan santuan kepada Sdri. Riska Choriyah di rumah orang tuanya Dukuh Pungangan Desa Tegalsari Kec. Kandeman Kab. Batang, kemarin (20/01/2018).

Sdri. Riska Choriyah merupakan salah satu Siswi dari SMU MAN Batang yang menjadi korban kecelakaan didepan pasar Batang pada tanggal 13 Desember tahun lalu, kondisi yang bersangkutan saat ini masih terbaring dirumah sakit Karyadi Semarang.

Kedatangan Kasdim bersama perwakilan anggota Kodim 0736/Batang ke Posko Peduli Riska Choriyah di Dk. Pungangan Ds. Tegalsari Kec. Kandan Kab. Batang, selain bertujuan untuk memberikan santuan uang juga bertujuan untuk memberikan motivasi kepada pihak keluarga supaya tabah dan sabar dalam menerima cobaan dari Tuhan, semua yang terjadi sudah menjadi garis tangan  dari setiap orang, kita sebagai manusia bisanya cuma berdoa agar peristiwa seperti Sdri. Riska Choriyah tidak menimpa kepada kita atau keluarga kita, pungkas Kasdim (Mayor Inf Raji).

Kami dari keluarga besar Kodim 0736/Batang turut prihatin atas bencana yang menimpa Sdri. Riska Choriyah, kita sebagai sesama manusia bisanya cuma saling menolong dan mendoakan, semoga saja Sdri. Riska Choriyah bisa cepat sembuh dan bisa berkumpul kembali dengan keluarga dirumah serta bisa sekolah lagi seperti sedia kala, imbuh Kasdim.

Uang Santuan dari keluarga besar Kodim 0736/Batang diberikan oleh Kasdim (Mayor Inf Raji) kepada  orang tua Sdri. Riska Choriyah.

Uang santuan ini sebesar Rp. 1.200.000,- (satu juta dua ratus ribu rupiah) memang tidak banyak, namun kami berharap uang ini bisa membantu untuk biaya pengobatan Sdri. Riska Choriyah, imbuh Danramil 12/Tulis (Kapten Inf M. Daru).

Perwakilan dari keluarga Sdri. Riska Choriyah, menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Kodim 0736/Batang, yang telah sudi menyisihkan sebagian rezekinya untuk membantu  Sdri. Riska Choriyah, semoga saja keluarga besar Kodim 0736/Batang selalu diberikan kesehatan dan kemudahan dalam mencari rizki, semoga keluarga besar Kodim 0736/Batang selalu dicintai rakyat.
Kami dari pihak keluarga Sdri. Riska Choriyah tidak bisa membalas kabaikan keluarga besar Kodim 0736/Batang, tapi saya yakin dan percaya Allah pasti akan membalas kebaikan Bapak-bapak semua, imbuh keluarga Sdri. Riska Choriyah.

(Pendim 0736/Batang)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bangkitkan Semangat Patriotisme, Forkopimda Batang Bagikan 14.500 Bendera Merah Putih

  Batang - Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-78, Pemerintah Daerah Kab. Batang membagikan bendera merah putih secara simbolis ...