Rabu, 29 Agustus 2018

BANINSA KORAMIL 08/WONOTUNGGAL MEMBERIKAN WAWASAN KEBANGSAAN KEPADA PRAMUKA



Wonotunggal, Batang - Babinsa Koramil 08/Wonotunggal Serma Suko Widodo  melaksanakan pembinaan pramuka Saka Wira Kartika  Siswa - Siswi SMA N 1 Wonotunggal yang bertempat di desa Selopajang Kecamatan Blado,Selasa (28/08/2018).

Materi pembinaan yang disampaikan meliputi Wawasan Kebangsaan, kedisiplinan, kepemimpinan dan latihan PBB diantaranya baris berbaris , Hadap kanan ,Hadap kiri, jalan ditempat, sikap sempurna , penghormatan dan tata cara upacara umum. kegiatan pembinaan ini, merupakan kegiatan pelatihan rutin kepada siswa siswi SMA N 1 Wonotunggal setiap satu bulan sekali.

Sementara ,Guru pengawas sekolah SMA N 1 Wonotunggal bapak Mafud Spd , mengatakan, pihaknya sangat mengapreasiasi bapak TNI dalam hal ini Serma Suko Widodo, karena mau turun langsung secara bersama - sama. Kami sangat bangga dimana dengan hadirnya bapak Babinsa dalam kegiatan ini,"ucapnya

Harapan kami, hal hal yang positif ini dapat ditingkatkan agar pelaksanaan kegiatan pelatihan PBB di sekolah kami dapat berjalan lebih khidmat dan baik serta bisa memberikan motifasi dan semangat baru  kepada siswa siswi SMA N 1 Wonotunggal Kecamatan Eonotunggal,"harapanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bangkitkan Semangat Patriotisme, Forkopimda Batang Bagikan 14.500 Bendera Merah Putih

  Batang - Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-78, Pemerintah Daerah Kab. Batang membagikan bendera merah putih secara simbolis ...