Senin, 01 Oktober 2018

Babinsa Koramil 09 Blado Serma Absori ,Serda David dan Kopda Purnomo berjibaku bersama warga padamkam api yang melalap sebuah rumah

Blado, Batang- Babinsa Koramil 09 Blado Serma Absori ,Serda David dan Kopda Purnomo berjibaku bersama warga padamkam api yang melalap sebuah rumah di Dukuh Banyuanyar Rt 19 Rw 07, Desa Blado Kecamatan Blado Kabupaten Batang, Jumat (28/9/2018).

Adapun rumah yang terbakar tersebut ditinggali oleh Mujion (45) bersama samg istri Siti (38) dan seorang balita bernama Arifian Akbar berumur 5 bulan.

Evakuasi yang dilakukan anggota koramil dan warga sekitar berlangsung dramatis, pasalnya, mereka harus berjibaku dengan panasnya api, ditambah lagi warga dan anggota Koramil hanya menggunakan alat seadanya untuk menjinakan si jago merah.

Namun, walaupun api berhasil dipadamkan, anak dari Mujiono tak berhasil diselamatkan dan meninggal di lokasi kejadian.

Diterangkan Serda David, pihaknya mendapat kabar dari warga adanya kebakaran yang melanda sebuah rumah di Dukuh Banyuanyar sekiat pukul 09.00 WIB.

 “Kami mendatangi lokasi untuk memastikan adanya informasi tersebut, namun saat sampai di lokasi, warga sudah sibuk bergelut dengan api, untuk itu kami dari Koramil langsung membantu dan menghubungi pemadam kebakaran,” katanya.

Ia menambahkan, setelah dihubungi pemadam kebakaran datang dan api pun berhasil dipadamkan.

“Namun sangat disesalkan, anak Mujiono tak bisa diselamatkan, dan jenazahnya ditemukan saat kami menyisir puing-puing sisa kebakaran,” ujarnya.

Sementara itu, Babinsa Koramil 09 Blado, Serma Absori menerangkan, kerugian akibat kejadian tersebut mencapai Rp 80 juta.

“Karena rumah, harta benda milik Mujiono hangus dilalap si jago merah, penyebab dari api yang menyala di tunggku yang terletak di dapur, api tersebut menyambar tumpukan kayu  yang berada di belakang rumah,” ungkapnya.(Pen-0736)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bangkitkan Semangat Patriotisme, Forkopimda Batang Bagikan 14.500 Bendera Merah Putih

  Batang - Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-78, Pemerintah Daerah Kab. Batang membagikan bendera merah putih secara simbolis ...