Senin, 01 Oktober 2018

Kirab merah putih peringatan hari kesaktian pancasila di Warungasem sangat meriah



Batang,Jateng - Dalam rangka memperingati hari kesaktian pancasila,pemerintah Kabupaten Batang Jawa tengah menggelar acara kirab merah putih sebagai wujud kecintaan terhadap negara kesatuan republik indonesia. senin (01/10/2018)

Acara kirab diikuti berbagai elemen masyarakat yang terdiri dari :1.SST Kodim 0736/BTG, 1 SST Dalmas Polres Batang,FKPPI,Pemuda pancasila,Banser dan para pelajar dari  kecamatan Warungasem.

Pada kirab kali ini digelar cukup berbeda dari tahun sebelumnya,sebelum upacara pemberangkatan diadakan pertunjukan seni bela diri pencak silat yang cukup meriah. 

Upacara pemberangkatan sendiri dilaksanakan di halaman syeikh Tholabudin desa Masin kecamatan Warungasem Kabupaten Batang.dalam hal ini pelda Slamet Bokari dari Koramil 11/Warungasem sebagai Komandan Upacara.

Kirab merah putih ini dibagi menjadi 2 etape.etape pertama dari Halaman makam Syeikh Tholabudin Masin sampai perempatan tol desa Kalibeluk,sedangkan etape 2 dari perempatan tol kalibeluk menuju taman makam pahlawan kadilangu kabupaten Batang. 

Kelompok pertama dilepas oleh Muspika Warungasem,camat  Wilopo,Danramil Warungasem, Kapten inf Hari Santoso dan Kapolsek warungasem,Akp Akhmad Al Munasifi.S.H pada pukul 08.15 wib.

Danramil Warungasem, Kapten inf Hari Santoso ketika dimintai keterangan menyampaikan bahwa acara kirab merah putih ini digelar untuk menyatukan seluruh komponen masyarakat dan menyatukan umat.

"Seluruh masyarakat bersatu di acara ini mulai dari TNI/POLRI,FKPPI ,ORMAS dan pelajar, semua datang untuk menghargai dan meneladani semangat para pahlawan kita terutama pahlawan revolusi yang gugur demi menjaga ideologi pancasila dari ancaman komunis".tutupnya. (pen-0736)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bangkitkan Semangat Patriotisme, Forkopimda Batang Bagikan 14.500 Bendera Merah Putih

  Batang - Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-78, Pemerintah Daerah Kab. Batang membagikan bendera merah putih secara simbolis ...