Sabtu, 29 Desember 2018

Sholat Jum'at Berjama'ah, Memperkokoh Kemanunggalan TNI Dengan Rakyat



Batang - Dalam rangka memperkokoh kemanunggalan TNI dengan Rakyat serta menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) berbagai cara ditempuh oleh Prajurit TNI dalam mewujudkan hal tersebut, satu diantaranya dengan melaksanakan Sholat Jum’at berjama'ah di Masjid Baitussalam sebagai sarana Komonikasi Sosial (Komsos).

Bersama warga masyarakat Desa Kebumen, anggota Koramil 12/Tulis Kodim 0736/Batang yang di pimpin Komandan Koramil Kapten Inf Supirno melaksanakan Sholat Jum'at Berjama'ah di Masjid Baitussalam Desa Kebumen Kecamatan Tulis Kabupaten Batang Jawa Tengah. Jum'at (28/12/18).

Sholat Jum'at Berjama'ah yang di lakukan Anggota Koramil yang bertujuan untuk menjalin Komonikasi Sosial, mempererat hubungan tali silaturrahmi dan memperkokoh kemanunggalan TNI dengan Rakyat serta menjaga Kedaulatan NKRI.

Pelaksanaan Sholat Jum’at berjamaah ini selain penjabaran pelaksanaan perintah dari komando atas, juga sebagai sarana Komsos TNI dengan warga binaan, sekaligus sebagai antisipasi cegah tangkal radikalisme yang timbul di masyarakat, karena selain melaksanakan Sholat Jum’at berjama’ah para Babinsa anggota Koramil 12/tulis dapat memantau perkembangan situasi kondisi wilayah binaan.

Pada kesempatan tersebut Danramil Kapten Supirno usai menjalankan Sholat berjama'ah menyampaikan kepada para jamaah bahwa "Kegiatan Sholat Jum’at berjama'ah ini dengan tujuan agar terjalin komunikasi dan kedekatan yang baik, antara Aparat Kewilayahan (Babinsa) dengan Tokoh Agama, serta masyarakat, Kedekatan dengan semua elemen masyarakat, untuk memelihara kemanunggalan TNI dan Rakyat Sekaligus menyampaikan pesan kondusifitas Kamtibmas kepada masyarakat, untuk ikut berperan aktif dalam menjaga lingkungannya," terangnya.  

Selanjutnya, Kapten Inf Supirno dalam perbincanganya menghimbau kepada segenap komponen masyarakat Desa Kebumen pada Khususnya serta masyarakat Batang pada umumnya untuk membangun jiwa yang tangguh dan belajar mengendalikan diri, Karena hal ini merupakan esensi terpenting bagi umat muslim dalam kehidupan bermasyarakat.

Menambahkan, "Ibadah yang kita lakukan hendaklah senantiasa didasari keimanan dan ketakwaan pada hati kita, Karena hal ini sebagai wujud ketaatan dan kecintaan kita kepada Allah SWT secara tulus dan ikhlas," Pungkasnnya. (pen-0736)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bangkitkan Semangat Patriotisme, Forkopimda Batang Bagikan 14.500 Bendera Merah Putih

  Batang - Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-78, Pemerintah Daerah Kab. Batang membagikan bendera merah putih secara simbolis ...