BATANG - Bintara Pembina Desa(Babinsa) memang selalu aktif dalam segala bentuk kegiatan masyarakat di wilayah binaannya.Seperti yang dilakukan Serda Sugeng, Babinsa Koramil 11/Warugasem,Kodim 0736/Batang bersama-sama dengan perangkat desa dan pemuda melaksanakan kerja bakti membuat lapangan bola volly di Ds.Pejambon Kecamatan Warungasem Kabupaten Batang. Senin (31/12/2018).
Kegiatan yang dimulai pukul 07.30 sampai dengan 09.00 WIB ini melibatkan pemuda setempat sekitar 15 orang,dengan penuh semangat mereka melakukan penggurukan dan meratakan lapangan dengan pasir halus.
Menurut Serda Sugeng yang merupakan Babinsa Pejambon, tujuan pembuatan lapangan bola volly ini adalah untuk menyalurkan bakat atau hobby bagi warga atau pemuda pemudi Desa Pejambon sehingga memiliki kegiatan yang menunjang secara positif dan juga sebagai sarana untuk mencari bibit pemain yang handal baik di tingkat desa.
"Selain mencari bibit atlit, kegiatan ini juga bertujuan menyatukan pemuda-pemudi Desa Pejambon agar tidak terkena pengaruh buruk kenakalan remaja seperti Narkoba dan dan lain-lain".ungkap bapak dua orang anak ini.
Sementara Casmonan(49)seorang perangkat desa yang ikut mengordinir kegiatan tersebut menyambut baik keterlibatan Babinsa dalam pembuatan lapangan bola volly, dia juga meminta kepada seluruh anggota masyarakat Desa Pejambon agar ikut merawat dan memanfaatkan fasilitas lapangan bola volly sebagaimana mestinya sehingga bisa digunakan dalam jangka waktu yang panjang dan bermanfaat bagi warga,khususnya pemuda-pemudi sebagai generasi penerus bangsa.
"Para remaja merupakan aset Bangsa yang harus di bina juga difasilitasi dengan kegiatan olah raga sehingga mereka tidak salah jalan dan terjerumus ke dalam kenakalan remaja, Diharapkan dengan adanya lapangan volly ini,para generasi muda khususnya desa Pejambon menjadi lebih giat berolah-raga volly sebagai sarana menjaga kesehatan, menjaga persatuan dan kerukunan antar masyarakat,"Ucap Casmonan. (Pendim 0736).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar