Batang,-Bertempat di Pendopo kantor Bupati Batang, Lembaga penggelola Zakat infaq sodakoh (ZIS) Pemerintah , dalam hal ini Badan Amil Zakat Nasional ( Baznas ) Kabupaten Batang mengadakan kegiatan Pentasharufan zakat, infak dan shodaqoh ( ZIS ), Kamis 29/08/19.
Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Batang salurkan bantuan untuk warga kurang mampu.
Bantuan tersebut diserahkan Bupati Batang Wihaji yang di wakili oleh Wakil Bupati Batang bapak Suyono dan Ketua Baznas Kabupaten Batang bapak Achfa Machfud di dampingi Kamandan Kodim 0736 Batang yang di wakili oleh Perwira seksi Personil Kapten Inf Gunawan serta forkopimda.
Penyerahan bantuan kepada warga miskin, disabilillah dan santunan pendidikan di serahkan kepada perwakilan empat orang penerima yaitu atas nama 1. Ovi ( Adinuso Reban )2. Supendi ( Sodong Wonotunggal ) 3. Siti karomah ( Wonokerto Kademan) 4.slamet ( Menguneng Warungasem ).
Achfa Machfud (Ketua Baznas Kabupaten Batang) dalam kesempatam tersebut menyampaikan beberapa hal, diantaranya; Bahwa kegiatan penyerahan / pentasharufan yang dilaksanakan ini sudah sesuai dengan undang-undang nomor 23 tahun 2011 dan PP nomor 14 tahun 2014.
Alhamdulillah di Kabupaten Batang sudah mendapatkan respon positif dari para ASN, para masyarakat dan para pengusaha.
Pada tahun 2019 semester pertama kita sudah mengumpulkan sebanyak Rp 956.038.223. Semoga nanti dengan adanya sosialisasi pengumpulan dana ini, diharapkan khalayak masyarakat bisa mengerti bahwa tugasnya Baznas adalah mengumpulkan kemudian mentasharufkan sesuai dengan peraturan dan Syariah.
Khusus di kabupaten Batang ada sejumlah 736 orang yang seharusnya hadir, akan tetapi di sini yang dapat hadir sebanyak 255 orang.
Saya merasa senang dan saya terkesan karena adanya bantuan kepada masyarakat ekonomi produktif sebesar Rp 500.000, adapun penerima bisa untuk buka usaha bakso ataupun gorengan.
H.Suyono,S.IP,.M.Si ( Wakil Bupati Batang) dalam sambutan dan arahannya menyampailan Salam dari Pak Bupati Batang yang tidak bisa hadir bersama kita, karena Bupati berada di Jakarta.
Dengan memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada ketua baznas Kabupaten Batang beserta seluruh jajarannya yang pada hari ini mentasarufkan hasil yang telah didapat dari seluruh warga atau PNS yang ada di wilayah kabupaten Batang.
Suyono mencontohkan bahwa anak yatim itu orang tuanya sudah meninggal dunia maka ketika orang tuanya sudah meninggal dunia siapa pengganti orang tua anak yatim itu.
Pengganti orang tua anak yatim adalah kita, yang penting kita mampu mengganti orang tua anak yatim dengan membantu pikirannya ketika dalam kesusahan. kita bantu dengan tenaga apabila dibutuhkan tenaga kita.
Sampaikan doakan bupati dan wakil bupati agar menjadi pemimpin yang amanah, pemimpin yang tidak korupsi, pemimpin yang mampu melayani panjenengan dengan baik, kita harus yakin Kabupaten Batang akan lebih baik.
Hadir pada acara wakil Bupati Batang bapak Suyono, Komandan Kodim 0736 Batang Letkol Kav Henry Raj Napitupulu yang diwakili Kapten Inf Gunawan, Ketua Baznas Kabupaten Batang, Kajari Kabupaten Batang, Ketua Pengadilan Agama, forkopimda, ketua UPZ se kabupaten Batang, para undangan penerima bantuan.(Pen-0736)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar