Batang - Kunjungan Kegiatan Pengawasan dan Pengendalian Latihan dari Korem 071 / Wijayakusuma pada pelaksanaan kegiatan menembak prajurit Kodim 0736 / Batang, yang dipimpin oleh Pasi Ops Rem 071/WK Kapten Inf Abdul Halim bersama dua orang anggota disambut langsung oleh Kasdim 0736 / Batang Mayor Inf Raji beserta para Perwira Kodim Batang.
Ketangkasan dalam menembak adalah hal penting dalam tugas seorang prajurit, sudah barang tentu hal ini menjadi kewajiban setiap anggota TNI berlatih agar menjadi tangkas dalam mempergunakan senjata.
Seperti hari ini Senin (19/8 ) bertempat dilapangan tembak komplek asrama Brimob Kali Banger Pekalongan, personil anggota TNI Kodim Batang latihan menembak Tw III tahun 2019 .
Salah satu tim Wasrik Kapten Inf Abdul Halim mengatakan bahwa adanya pelatihan tembak ini merupakan latihan tembak menggunakan laras panjang, dalam penilaian kami semua kegiatan dapat terlaksanan dengan baik, dan ini membuktikan bahwa kegiatan-kegiatan yang dilaksanankan hari ini menandakan selalu dilaksanakan oleh Kodim 0736 Batang ini,” ujar Abdul Halim saat ditemui dilokasi latihan tembak laras panjang. ( Pen - 0736 )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar