Rabu, 19 Februari 2020

Dalam Tugasnya Babinsa 02/Limpung Dampinggi Dinas sosial Untuk Memberi Bantuan



Batang. Babinsa limpung Koptu sulistiawan mendampinggi Dinas sosial Kab. Batang dalam rangka memberikan bantuan sosial kepada anak penderita tumor pembuluh darah di desa sukorejo Rt.01 Rw.01 Kec. Limpung Kab. Batang. selasa (18/02/20 )

Menurut Koptu Sulistiawan yang mewakili Danramil limpung Kapten Inf. Nor Rofik anak penderita tumor pembuluh darah ini bernama Fadil umur 4 tahun anak dari Bpk. Apri riyadi dan Ibu.Ainiyah mulai sakit sejak masih bayi umur 6  bulan, dan diagnosa terkena tumor pembuluh darah.Juga sudah dilakukan 3 kali tindakan oprasi di rumah sakit Karyadi Semarang tapi belum berhasil.Selain berobat di rumah sakit orang tua Fadil juga membawa anaknya untuk berobat secara alternatif tapi belum juga diberi kesembuhan.  "Jelasnya

Sebenarnya adek Fadil ini mempunyai BPJS Mandiri tapi sejak setahun yang lalu sudah tidak mampu berobat lagi karena ketiadaan biaya  transport ke rumah sakit. Menurut orang tuanya "kami sudah tidak punya biaya lagi untuk mengantar berobat anak saya sekarang yang kami miliki hanya rumah dan satu sepeda motor."

Untuk itu dari dinas sosial datang ke rumah adek Fadil untuk memberikan bantuan agar adek Fadil bisa berobat kembali. 

Hadir dalam kunjungan Ibu Sukowatiningsi dari Kesra Dinas sosial Sekda Kab. Batang, Bpk. Bambang dari Kasi Kesra Limpung, Bpk. Nasution Sekdes Desa Sukorejo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bangkitkan Semangat Patriotisme, Forkopimda Batang Bagikan 14.500 Bendera Merah Putih

  Batang - Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-78, Pemerintah Daerah Kab. Batang membagikan bendera merah putih secara simbolis ...