Kamis, 05 Agustus 2021

Babinsa Koramil 13/Banyuputih dampingi Distribusikan Sembako Dari Pemerintah Untuk Warga Terdampak Pandemi


 Batang-Sebanyak 20 warga kurang mampu yang terdampak COVID-19 dari  Desa Kalibalik Kecamatan Banyuputih Kabupaten Batang,  Jawa Tengah mendapat bantuan sosial berupa sembako dari Pemerintah, Kamis, (4/8/2021).

Penyerahan bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Wakapolsek Limpung Polres Batang IPTU Warga bersama Camat Banyuputih, M. Khuzaeni, Danramil Banyuputih diwakili  Babinsa Serda Warman, Kades Kalibalik Kuat Basri dan Bhabinkamtibma.

Wakapolsek mengatakan pembagian beras merupakan bantuan dari pemerintah, hari ini diberikan kepada 20 warga Desa Kalibalik. “Semoga bantuan ini bermanfaat bisa sedikit membantu warga yang terdampak COVID-19,” jelasnya.

Wakapolsek berpesan pada warga untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam beraktivitas keseharian.

“Jangan sampai lupa, masker selalu dipakai, jaga jarak dan rutin mencuci tangan, untuk mencegah dan memutus ranntai penyebaran COVID-19,” tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bangkitkan Semangat Patriotisme, Forkopimda Batang Bagikan 14.500 Bendera Merah Putih

  Batang - Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-78, Pemerintah Daerah Kab. Batang membagikan bendera merah putih secara simbolis ...