Senin, 01 Oktober 2018

Tingkatan keamanan,seorang babinsa sambangi poskamling di desa binaannya.



Batang-Jateng, Seorang babinsa dari Koramil 11/Warungasem Serda Purnomo menyambangi pos keamanan lingkungan(Poskamling) di desa Sawahjoho kecamatan warungasem kabupaten Batang. Senin (24/09/2018).

Sambang yang dilakukan babinsa untuk  meningkatkan kesadaran dan peran serta masyarakat dalam menciptakan keamanan,ketertiban masyarakat (Kamtibmas)di lingkunganya.selain itu juga untuk menjalin silahturahmi dan sinergitas aparat dengan masyarakat.

Babinsa mengatakan Kegiatan patroli seperti ini akan sering dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warganya sekaligus memotivasi warga untuk mewujudkan kamtibmas yang kondusif. 

"Dalam melaksanakan tugas ronda,waspadai orang tak dikenal tanyakan identitasnya.jika terjadi permasalahan segera lapor kepada  saya".ujarnya di pos ronda dukuh krajan,Sawahjoho. 

Parjo salah satu petugas ronda mengaku senang dengan kehadiran babinsa dari Koramil,menurutnya banyak pesan moral yang didapatkan.mulai dari hubungan silahturahmi antar masyarakat dengan masyarakat maupun dengan TNI.

"Dengan hadirnya pak Tentara biasanya warga yang malas datang,sekarang jadi datang.mungkin sungkan sama beliaunya.tentara saja ikut ronda mosok warganya sendiri malah tidak datang.ini kan demi kondusifitas desa kita." tutupnya. (Pen-0736)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bangkitkan Semangat Patriotisme, Forkopimda Batang Bagikan 14.500 Bendera Merah Putih

  Batang - Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-78, Pemerintah Daerah Kab. Batang membagikan bendera merah putih secara simbolis ...