Kamis, 30 Mei 2019

Syamsudin, Kades Antar Waktu Desa Besani diLantik




Batang - Untuk mengisi kekosongan pejabat Kepala Desa Besani, Kecamatan Blado, Bupati Batang yang diwakili oleh Bapak Suyono secara resmi telah melantik Bapak Syamsudin sebagai pejabat kepala desa (Kades) pergantian antar waktu (PAW). berlangsung di Aula Kabupaten Batang. Rabu (29/05/19)

Pelantikan Pengesahan Pengangkatan Kepala Desa Besani Antar Waktu Terpilih masa jabatan periode tahun 2004-2019 dilanjutkan dengan Pendatanganan Naskah Berita Acara Pengambilan Sumpah Jabatan pelantikan.

Pada kesempatan ini, Bupati Batang melalui Bapak Suyono menyampaikan," Saya mengucapkan selamat kepada Pak Syamsudin atas dilantiknya pada hari ini semoga segera menyesuaikan dengan  pekerjaan yang baru, sebagai pemimpin desa. "Ucapnya 

"Kepentingan-kepentingan tentu Ditunggu oleh masyarakat berkaitan tentang bagaimana cara peradilan dan kesejahteraan masyarakat. Bagaimana cara mendamaikan masyarakat, dan bagaimana cara memimpin. Tentu diharapkan pemimpin yang mempunyai kapasitas, kualitas yang mumpuni, dan harus mempersiapkan segala sesuatu baik secara mental, rohani tentu materi menyiapkan mental sebagai pemimpin harus mempunyai nilai-nilai kepemimpinan yang diharapkan oleh masyarakat." Harapnya 
  
Selanjutnya Bapak Suyono mengatakan, "Pemimpin harus berani berkorban, pemimpin harus berani menyelamatkan masyarakatnya daripada diri sendiri. Jangan sampai hanya mencari selamat diri sendiri. Jangan sampai hanya memperkaya diri sendiri, Tapi harus bagaimana berkorban baik waktu, tenaga, materi untuk rakyatnya." Katanya 

"Bagaimana kapasitas panjenengan untuk optimalkan membangun desa dengan pertumbuhan, dengan perubahan zaman, perubahan teknologi, perubahan ilmu pengetahuan, persamaan edukasi tentang persatuan. Maka akan mampu merangkul segala elemen yang ada di tingkat masyarakat, dan harus mampu memberikan solusi dan teladan bagi masyarakatnya. "Jelasnya. 

Nampak hadir dalam acara, Bupati Batang diwakili oleh Bapak Suyono, Dandim 0736/Batang diwakili oleh Danramil Blado Kapten Inf. Amin, Kapolres Batang diwakili oleh AKP Aswauri, Sekda Batang Bapak Nasikin. (Pen-dim 0736)

Kodim 0736 Batang Salurkan Zakat Fitrah


Batang, Jateng - Zakat fitrah merupakan dan termasuk ke dalam salah satu rukun Islam. Zakat ini dibayarkan pada bulan Ramadan hingga menjelang Hari Raya Idul Fitri. Kegiatan penyaluran Zakat sebagaimana hal yang harus kita lakukan sebagai umat Islam.

Pembayaran zakat ini dilakukan secara simbolis diserahkan oleh Komandan Kodim 0736 Batang Letkol Kav Henry RJ Napitupulu yang di wakilkan kepada Kepala Staf Kodim 0736 Batang Mayor Inf Raji yang kemudian bersama panitia pengurus Zakat menyalurkan zakat kepada yang berhak menerima, Rabu ( 29/5/19 ).

"Penyaluran zakat itu seperti yayasan, majelis taklim, masjid, dan mushola yang kemudian akan menyalurkannya kepada warga atau masyarakat yang membutuhkan. Selain itu, Kodim menyalurkan zakat melalui perorangan yakni langsung ke tangan warga," kata Mayor Inf Raji.

Adapun Yayasan yang menerima seperti Panti asuhan Darul Hadlonah, Karangasem Utara. Jl Re Martadinata. Batang.
Yayasan Al Burdah, pesantren Brendung, SMK Bardan Wassalaman Kelurahan Sambong. Panti asuhan Dracik, Batang. Yayasan Sabilillah Kalisalak batang.jl tentara pelajar. 

Yayasan /panti asuhan Roudlotul mahbubin, Jl perintis kemerdekaan Karang anyar Batang. Yayasan Masjid Agung Darul Muttaqin Batang, Darul Quran dan Darul Aitam. Yang kesemuanya di terima langsung oleh pengurus Yayasan yang menerima zakat, sebanyak ribuan kantong beras yang mana satu kantong seberat 2,5 kilogram (kg).

Zakat fitrah wajib ditunaikan oleh seorang muslim yang telah mampu melakukannya. Zakat diberikan kepada orang-orang yang membutuhkan yang disebut dengan mustahik. Sasaran penyaluran zakat ini adalah fakir dan miskin.

( Pen - 0736 )

Selasa, 28 Mei 2019

Kodim 0736/Batang Bagikan Zakat Kepada Warga Sekitar



Batang,Menjelang akhir Ramadan Kodim 0736 Batang membagikan Zakat Fitrah kepada Masyarakat kurang mampu dan kaum dhuafa   yang berdomisili di sekitar Makodim 0736/Batang , berupa beras dengan ukuran plastik  2,5 kg. Bertempat di Aula Makodim,Rabu (29/5).


Hari Raya Idul Fitri Makin dekat. Bulan Ramadhan tahun 2019 akan berlalu. Guna menyempurnakan puasa kita hendaklah kita mengeluarkan Zakat fitrah. Dan tentunya akan diserahkan kepada orang-orang yang berhak menerima zakat tersebut seperti halnya kaum fakir miskin, yatim piatu dan kaum duafa.

Sehubungan dengan hal tersebut di atas  Kodim 0736/Batang menyerahkan zakat fitah kepada kaum fakir miskin dan kaum duafa . Hal ini merupakan wujud rasa kekeluargaan dan cinta damai kepada masyarakat kurang mampu, sehingga mendapat perhatian khusus dalam berbagai bentuk apapun.

Dalam kesempatan ini Dandim 0736/Batang melalui Kepala Staf Kodim (Kasdim) Mayor Inf Raji mengatakan kita sebagai umat beragama wajib bersyukur atas anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa yang diberikan kepada kita semua. Sebagai sesama umat, sudah sepantasnya kita saling berbagi dan merasakan, bagi yang mampu sudah menjadikan kewajibannya untuk membayar zakat," terangnya.

“Saya harapkan bagi umat muslim setelah menjalankan ibadah puasa satu bulan penuh jangan lupa membayar zakat, karena zakat merupakan salah satu rukun islam ke 4 kewajiban bagi umat Islam sebagai kepatuhan kepada Allah SWT”.

kegiatan yang kami laksanakan sekarang ini adalah kegiatan rutin setiap tahun , semoga apa yang kami lakukan mendapatkan ridho dari Alloh SWT,” tuturnya.(Pen-0736)

Polres Batang Musnahkan 5.100 Botol miras

Batang - 5.100 minuman keras berbagai merek di musnahkan oleh Polres Batang di hadapan jajaran Forkopimda, Majelis Ulama Indonesia di Halaman Polres setempat, Selasa ( 28/5). 

"Miras yang kita amankan dan musnahkan sejumlah 5.100 botol kecil dan besar dengan 15 jenis macam miras," kata AKBP Edi S Sinulingga usai pemusnahan.

Ia juga menjelaskan bahwa dua hari yang lalu Polres Batang berhasil menangkap dan mengamankan 516 botol ciu produksi dari Sukoharjo yang akan dikirim ke Brebes dalam operasi cipta kondisi di Alun - alun Batang  

"Miras yang berhasil kita amankan dan musnahkan hasil operasi dari tanggal 1Januari sampai dengan 25 Mei 2019," katanya 

Dari barang bukti yang kita amankan dan musnahkan meliputi AO Botol Besar 1159 botol, AO Botol Kecil 50 botol, Anggur Merah Botol Besar 46 botol, Anggur Kolesom 5 botol, Ciu Botol Mineral Besar 119 botol, Ciu Botol Mineral Kecil 3227 botol, Vodka 14 botol, Iceland 1 botol, Congyang Botol Kecil 54 botol, Congyang Botol Besar 2 botol, Newport 24 botol, Arak Putih 328, Ciu Oplosan Botol Besar  3  botol, Mansion Wolise  23 botol, Arak Botol Besar  32, Arak Botol Kecil  13 botol dan 1 jerigen berisi 25 liter tua.(Pen-0736)

411 Personel Keamanan Siap Menjaga Jalur Tol Dan Pantura Selama Arus Mudik


Batang- Kapolres Batang AKBP Edi S Sinulingga mengatakan belum menetapkan rekayasa lalu lintas, karena menunggu perintah dari Mabes Polri. 

"Untuk rekayasa lalu lintas menunggu kebijakan Mabes Polri terkait one way yang akan di lakukan di tol Cikampek sampai exit Brebes Barat," kata AKBP Edi S Sinulingga 

Rekayasa lalu lintas bergantung kepadatan kendaraan arus mudik, lanjutnya, kalau memang jalur tol tidak mampu mengcover volume kendaraan, kita akan keluarkan sepanjang exit Brebes sampai Kalikangkung Semarang. 

"Jangan sampai trouble di exit Kalikangkung Semarang, karena akan membuat mundur kebelakang kondisi exit Kendal dan Batang," jelasnya 


Edi juga mengatakan berdasarkan pengalaman dan prediksi kami, karena tol sudah mulai operasional kemungkinan kepadatan kendaraan arus musik jauh lebih mudah di atasi terkait persiapan tol. 

"Kita akan menempatkan 331 personel pengamanan jalan tol di tiga titik rest area, yang terdiri dari BKO Brimob Polda dan TNI," jelasnya. 

Untuk di wilayah hukum Polres Batang di jalur pantura Pos pengamanan ada Lima titik, dan tujuh sub Pos Pam untuk kita tempatkan personel pengamananya sebanyak 80 personel Polri. 

"Kami juga memiliki tim pengurai lantas apabila terjadi trouble kemacetan, yang akan mengurai di jalur tol dan jalur pantura," jelasnya. 

Adapun titik rawan kemacetan dijalur pantura ada Desa Sengon, Clapar Kecamatan Subah, kita juga sudah menyiapkan kantong parkir truk di Petamanan dan Penundan. 

Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Candi 2019 dalam rangka PAM Lebaran 2019, kegiatan berlangsung di Halaman Markas Kepolisan Resor Batang, Selasa (28/5). 

Di hadiri oleh Bupati Batang Wihaji, Komandan Kodim 0736 Batang Letkol Inf. Henry Napitupulu, dan diikuti  oleh personel Polres  Batang, personel  Kodim 0736 Batang, Dinas  Perhubungan, Personel Satuan Polisi Pamong Praja, personel  ormas, Orari,  sentra komunikasi.(Pen-0736)

Senin, 27 Mei 2019

Jalin Komunikasi dengan Generasi Muda, Koramil 06/Tersono Gelar Buka Bersama

Batang - Guna memupuk semangat Nasionalisme dan cinta tanah air, Koramil 06/Tersono menggelar komunikasi dengan anggota Saka Wira Kartika Sanggar Ahmad Dahlan, pada Senin (27/05/19).

Kapten Inf Agung Budiyono Danramil 06/Tersono dalam sambutannya mengajak kepada anggota Saka Wira Kartika dibawah naungan Koramil 06/Tersono untuk senantiasa menjadi pelopor dalam kegiatan positif, karena seiring berkembangnya zaman dan era digital generasi muda saat ini sangat mudah terpengaruh oleh hal hal yang negatif, seperti Miras, obat obatan terlarang dan Narkoba.

"Saya mengajak kepada anggota Saka untuk selalu menjadi pelopor dalam hal hal positif terlebih lagi saat ini kita hampir setiap hari disuguhi berita berita yang belum jelas kebenarannya," pintanya.

Selain itu Kapten Agung juga menghimbau untuk tidak segan segan menyampaikan kendala yang dihadapi saat digelarnya kegiatan anggota Saka Wira Kartika dalam melaksanakan latihan latihan Krida krida yang ada, dengan harapan semua kendala tersebut akan segera dapat diatasi dan kegiatan latihan dapat berjalan sesuai dengan rencana.

Sementara itu Edi Harjito anggota Saka Wira Kartika 06 Koramil Tersono merasa senang dengan digelarnya acara buka bersama tersebut, dapat membangkitkan semangat anggota Saka, karena sudah hampir selama bulan Ramadhan kegiatan latihan Krida kurang aktif dan diharapkan setelah hari Raya Idul Fitri nanti anggota Saka akan semangat dalam mengikuti kegiatan.

Tak hanya buka bersama saja, dalam kesempatan tersebut juga dilaksanakan sholat maghrib berjamaah yang dipimpin langsung oleh anggota Koramil 06/Tersono, sehingga terlihat bahwa kebersamaan yang sudah terjalin tetap terpelihara dan semakin kompak dan Solid.(Pen-0736).

Cegah 3C, Polres dan Kodim Batang Gencarkan Patroli





Batang,  – Polres Batang dan Kodim 0736 Batang terus mengintensifkan patroli malam hari guna memberikan rasa aman dan nyaman pada masyarakat dan mencegah aksi 3 C (Curat, Curas dan Curanmor).

Patroli gabungan terdiri anggota Polres Batang, Kodim 0736 Batang, di bantu pasukan Batalyon B Pelopor melaksanakan patroli gabungan di pinggiran Kabupaten Batang.

Patroli gabungan tersebut dipimpin langsung oleh orang nomer satu di Polres Batang, AKBP Edi S Sinulingga, di dampingi Kabagren, Kompol Hartono, Kapolsek Batang Kota, AKP Asfauri.

Dimulai dari halaman mako Satlantas Polres Batang, iring-iringan bergerak ke arah utara menuju beberapa obyek vital di Kabupaten Batang pesisir pantai utara .

Sengaja patroli menyisir wilayah pinggiran, sehingga kegiatan pengamanan wilayah tidak hanya terfokus di wilayah pusat kota saja.

Selama patroli, petugas gabungan juga berhenti untuk menyapa dan berdiskusi dengan masyarakat.

Patroli gabungan juga melintasi wilayah pantai sigandu antisipasi rawan tindak curas, curat dan curanmor, karena kondisi jalan yang sepi.

AKBP Edi S Sinulingga melalui Kapolsek Batang Kota, AKP Asfauri mengatakan, kegiatan patroli keamanan gabungan yang digelar secara rutin di bulan Ramadan ini, memiliki tujuan memberikan rasa aman kepada masyarakat.

Dijelaskanya, seperti di ketahui bersama pada tahun-tahun sebelumnya kasus terjadinya kehilangan sepeda motor dan tindak kejahatan lainya selama bulan Ramadan cukup tinggi.

Melihat kondisi tersebut, dia menggerakkan anggotanya agar sering melaksanakan patroli, serta menjaga di titik-titik rawan.

“Dirinya meyakini dengan patroli seperti ini, para pelaku pencurian serta begal pun akan berfikir dua kali jika ingin melakukan aksinya di wilayah Kabupaten Batang,” kata AKP Asfauri pada Senin (27/5/19) pagi usai melaksanakan patrol gabungan.

Upaya patroli preventif semacam ini, menurut AKP Asfauri juga akan terus digelar pada sore dan malam hari.

Meskipun jumlah anggota terbatas, namun semangat untuk masyarakat tidak terbatas.

Dirinya juga berjanji akan terus bekerja maksimal agar masyarakat benar-benar merasa nyaman selama bulan suci Ramadan ini.

“Di harapkan dengan terus di gencarkan patroli gabungan dari TNI dan Polri menjadikan Kabupaten Batang bebas dari 3 C (curas, curat, dan curanmor), serta tindak kejahatan lainnya,” pungkasnya. (Red)

Minggu, 26 Mei 2019

Hikmah Ramadhan, Tingkatkan Iman dan Taqwa



Batang - Dalam rangka mengisi kegiatan selama bulan suci ramadhan, Kasdim 0736/Batang, Mayor Inf. Raji bersama warga masyarakat melaksanakan Tadarus Al-qur'an di masjid Darrul Mutaqin Batang. Minggu malam (26/05/19)

Kegiatan ini secara rutin dilakukan seusai sholat tarowih berjama'ah, Bulan Ramadhan adalah Bulan yang penuh berkah, karena di dalamnya terkandung beribu kebaikan.

Semua umat Islam menyambutnya dengan suka cita dan berlomba lomba mencari pahala diantaranya dengan melaksanakan Tadarus (membaca) Al'Quran.

Seperti halnya Kasdim 0736/Batang Mayor Inf. Raji melaksanakan Tadarus bersama warga masyarakat, guna mengisi kegiatan diBulan Ramadhan dan Memakmurkan Masjid. Serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

Disamping itu, Tadarus Al'Quran sangat penting dalam kehidupan sehari hari. Karena barang siapa melakukan amal ibadah selama Bulan Ramadhan pahalanya akan dilipat gandakan oleh Allah SWT.

Dengan Tadarus Al'Quran kali ini diharapkan dapat menciptakan kedamaian dan ketenangan bathin. Karena Allah menurunkan Al'Quran memang sebagai petunjuk bagi umat Islam.

Selain itu, juga untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan, sehingga dalam menjalankan kehidupan sehari hari kita selalu ingat kepada Alloh SWT. (Pen-0736)

Warga Masyarakat Apresiasi Patroli TNI-Polri

Batang - Sinergitas anggota TNI dan Polri di Kabupaten Batang sudah tidak di ragukan lagi, pasalnya dalam setiap kegiatan masyarakat, anggota Kodim 0736 Batang dan Polres Batang hadir wujudkan kebersaman di tengah masyarakat Kabupaten Batang .
 
Hal ini terbukti seperti yang dilakukan kedua insitusi di Batang ini pada Minggu (26/5/19) dini hari tadi, dipimpin langsung oleh Kapolres Batang AKBP Edi S Sinulingga melaksanakan patroli menyisir jalanan hingga sudut kota demi menciptakan Kabupaten Batang yang aman kondusif.
 
Memulai aksinya tim gabungan TNI ,Polri, berjalan pelan dari markas komando satuan lalu lintas Polres Batang dengan menyisir jalanan hingga sudut Kabupaten Batang, tak hanya itu petugas juga sesekali menyampaikan pesan pesan kamtibas kepada masyarakat yang masih beraktivas di beberapa lokasi yang di lewati anggota Polres Batang dan Kodim 0736/ Batang dalam patroli.
 
Dengan patroli dialogis masyarakat , jajaran petugas gabungan TNI polri ini menyambangi di tengah kerumunan masyarakat seperti pos kamling dan lokasi nongkrong para pemuda sembari menunggu saatnya sahur tiba.
 
Ada yang berbeda dari biasanya , dalam patroli gabungan kali ini para petugas tuai banyak pujian dan ucapan terima kasih dari masyarskat.
 
Seperti yang di utarakan Sutamto Ali warga warungasem, dirinya merasa berterimakasih dan bangga atas kehadiran petugas di kampungnya.
 
"Dengan kehadiran petugas gabungan TNI dan Polri, masyarakat merasa aman dan nyaman," katanya.
 
Hal senada juga di sampaikan Sarwo Edi warga yang sedang asyik bergulat dengan papan catur di pasar warungasem tersebut merasa bangga atas kehadiran para petugas. Menurutnya dengan kehadiran petugas dirinya merasa di lindungi dan di ayomi."Terima kasih pak telah hadir disini, saya merasa dilindung dan di ayomi," ucapnya.
 
Dirinya berharap patroli semacam ini bisa terus di gencarkan dari TNI dan Polri, agar Kabupaten Batang aman nyaman dan bebas tindak kejahatan.
 
Dengan terima banyak pujian tak lantas berpuas diri bagi para petugas, menurutnya itu merupakan sebuah motivasi untuk berbuat lebih baik lagi terhadap masyarakat.
 
Hal itu di katakan Kapolres Batang AKBP Edi S Sinulingga, melalui Kapolsek Batang Kota AKP Asfauri. Menurutnya kegiatan patroli gabungan akan terus di laksanakan.
 
"Di harapkan melalui kegiatan patroli gabungan TNI - Polri bisa memberikan rasa aman, nyaman kepada masyarakat, sehingga mengurangi angka tindak kejahatan di Kabupaten Batang," terangnya.(Pen-0736)

Jaga Situasi Kamtibmas Kondusif Kapolres Batang Pimpin Patroli Bersinergi Dengan TNI

Batang - Untuk mencegah terjadi tindak kejahatan dan menjaga situasi tetap kondusif pasca pesta Demokrasi Pilpres &Pileg 2019 bersama TNI giatkan Patroli bersinergi malam di wilayah Polsek Wonotunggal jajaran Polres Batang, Minggu (26/5/19).

Kegiatan Patroli Gabungan yang dipimpin Kapolres Batang AKBP Edi S Sinulingga SIK juga diikuti oleh para pejabat Polres Batang bersinergi anggota TNI Kodim 0736 Batang guna ciptakan kondisi kamtibmas aman,sejuk dan nyaman wujud soliditas antara TNI - Polri semakin kompak dalam menjaga kedaulatan NKRI.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Batang AKBP Edi S Sinulingga SIK menyampaikan pesan dan mengajak agar tingkatkan kewaspadaan .

Patroli Gabungan diawali strat dari Polres Batang menuju Polsek Wonotunggal menuju   Polsek Warung Asem selanjutnya Polsek Batang Kota kembali ke Polres Batang.

AirNav Indonesia Sosialisasikan Bahaya Pelepasan Balon Udara Pada Masyarakat

Batang - Menerbangkan balon udara pada perayaan hari raya Idul Fitri sudah menjadi tradisi masyarakat Batang dan Pekalongan, pelepasan balon secara liar atau tidak terkendali menurut AirNav Indonesia berdampak pada keselamatan penerbangan pesawat.
 
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Divisi standarisasi dan sertifikasi pelayanan Navigasi AirNav Teguh Harmono saat sosialisasi Balon Festival yang bertempat di Kantor Kecamatan Warungasem, Jumat (24/5).
 
"Supaya penerbangan aman, dan tradisi masyarakat bisa berjalan terus, maka kita akan mencari solusi terbaik melalui festival balon," katanya.
 
Menurutnya, balon festival merupakan salah satu altetnatif antisipasi pelepasan balon secara liar,festival sudah berjalan dua tahun dan kali  kedua ini akan dilaksnakan di Stadion Hugeng Pekalongan menurut rencana 12 Juni.
 
"Mengumpulkan masyarakat memberikan pemahaman, dengan menggelar festival balon merupakan salah satu cara kita  untuk menyalurkan keinganan masyarakat menerbangan balon supaya aman dengan cara ditambatkan," jelas Teguh Harmono.
 
Ia berharap dengan informasi melalui sosialisasi dan peran media, masyarakat bisa tahu dan memahami bahayanya balon yang tidak terkendali bagi penerbangan, karena ketinggian balon bisa mencapai 10 kilometer.
 
"Memang belum ada kejadian pesawat yang terkena balon tapi kami punya catatan laporan sejumlah 68 keluhan pilot, bahwa balon melewati ketinggian yang biasa dilewati pesawat besar," jelasnya
 
Untuk antisipasi menjelang lebaran  AirNav menginformasikan kepada penerbang atau pilot untuk berhati hati melewati area di atas Jawa Tengah dan Jawa Timur, dan mempersiapkan jalur alternatif kalau dari pilot ditemukan banyak balon jalurnya akan dialihkan. Karena jalur Jakarta - Semarang - Surabaya merupakan terpadat ketiga di dunia yang dalam satu jam ada 50 pesawat yang melintas.
 
"Saya harap masyarakat memahami sehingga pelepasan balon bisa terkendali, tidak seperti tahun - tahun sebelumnya, berdasarkan laporan pelepasan balon liar ada empat Kabupaten yaitu Wonsobo, Pekalongan, Ponorogo dan Trenggalek," harap Teguh Harmono.
 
Regulasi Undang - undang No.1 Tahun 209 pasal 2010 mengatakan bahwa setiap orang dilarang berada di daerah tertentu di bandar membuat halangan dan melakukan kegiatan lain dikawasan keselamatan operasi penrebangan yang dapat membahayakan keselamatan dan kemanan penerbangan, kecuali izin dari otoritas bandar udara.
 
"Kalau melanggar ada sanksi pidana penjara paling lama 2 tahun dan denda paling banyak Rp 500 juta," jelas Teguh Harmono.
 
Nampak Hadir dalam kegiatan Danramil 11 /Warungasem Kapten Inf Hari Susanto bersama Muspika setempat menghadiri acara tersebut.

Jaga kamtibmas Kondusif , TNI dan Polri di Batang Patroli Bersama

Batang - Upaya terus dilakukan jajaran Polres Batang dan Kodim 0736 Batang dalam rangka menjaga kamtibmas kondusif di wilayah Kabupaten Batang.
 
Kebersamaan dan kekompakan wujudkan Batang aman dan kondusif, terlihat ketika tim gabungan TNI-Polri melaksanakan patroli bersama. Diawali dari Mapolres Batang patroli berjalan pelan menyisir jalanan hingga sudut Kabupaten Batang, tak hanya itu petugas juga sesekali menyampaikan pesan-pesan kamtibas kepada masyarakat yang masih beraktivitas di beberapa lokasi yang dilewati, Sabtu (25/5) dini hari tadi.
 
Patroli gabungan dipimpin langsung oleh Kapolres Batang AKBP Edi S Sinulingga, patroli gabungan TNI dan Polri ini di ikuti puluhan anggota baik dari kodim 0736 Batang, Polres Batang dan Brimob Yon B Pelopor Polda Jawa Tengah, dengan mengendari kendaaran dinas dan  bersenjata lengkap.
 
Kapolres Batang AKBP Edi S Sinulingga melalui Kapolsek Gringsing AKP Sugiyanto menjelaskan bahwa patroli gabungan kali ini merupakan kegiatan yang rutin di gelar Polres Batang dengan Kodim 0736.
 
AKP Sugiyanto menambahkan bahwa dalam patroli gabungan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Batang dengan hadirnya para petugas keamanan dari TNI dan polri. Selain itu juga untuk menciptakan situasi yang kondusif di Kabupaten Batang.
 
"Diharapkan melalui patroli skala besar TNI dan Polri di Kabupaten Batang m, bisa menjadikan kabupaten Batang yang aman damai dan kondusif ," jelas AKP Sugiyanto.
 
Dalam patroli, petugas juga mengimbau kepada masyarakat untuk bisa bersama menjaga kondusivitas kamtibmas di wilyah hukum Polres Batang , serta meminta masyarakat untuk tidak melakukan aktivitas yang dapat mengganggu dan merugikan orang lain .Sementara untuk patroli sendiri di akhiri dengan santap sahur bersama.

Bersama Saka Wira Kartika Koramil 04/ Bawang Bagikan Takjil


Batang,- Koramil 04/Bawang Kodim 0736/Batang bersama anggota Saka Wira Kartika, membagikan takjil gratis kepada pengguna jalan yang melintas di depan Makoramil 04/Bawang,  Kecamatan Bawang, Kabupaten Batang, Kamis (23/05/2019) .

Pembagian takjil tersebut dipimpin langsung Danramil 04/Bawang, Kapten Chb Wanto beserta anggota dengan dibantu anggota Pramuka Saka Wira Kartika Binaan Koramil 4/ Bawang.

Pembagian takjil dari Anggota Koramil 04/Bawang dan Saka Wira Kartika berupa minuman dan makanan ringan berupa bubur kacang ijo, kolak dan air mineral, yang dilaksanakan mulai pukul 17.00 WIB hingga waktu buka puasa pukul 18.00 Wib

Danramil Kapten Chb Wanto mengatakan, kegiatan bagi-bagi takjil gratis ini, merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat khususnya para pengguna jalan yang melaksanakan ibadah puasa di bulan ramadhan. Selain itu, juga untuk menanamkan jiwa peduli kepada sesama serta meningkat iman dan taqwa kepada Anggota Saka wira kartika binaan Koramil 04/Bawang.

Masih menurut Danramil, dengan bagi-bagi takjil ini diharapkan warga yang melaksanakan puasa dan dalam perjalanan bisa segera berbuka saat tiba waktunya berbuka tanpa harus tergesa-gesa sampai ke tempat tujuan.


"Kami ingin berbagi dan saling peduli antar sesama, terlebih di bulan yang penuh berkah dan penuh ampunan ini"dan mudah mudahan menjadi catatan amal tersendiri untuk jajarannya,” pungkas Danramil.

Setelah bagi-bagi takjil, kemudian dilanjutkan dengan sholat  Magrib dan buka puasa bersama dengan Muspika Bawang,tampak hadir Kasdim 0736/Batang Mayor Inf Raji ikut sholat dan buka puasa bersama.(Pen-0736)

Pastikan Batang Aman, Pasca Penetapan Hasil Pemilu, TNI-Polri Gelar Patroli Gabungan


Batang - Dalam mewujudkan kondusifitas keamanan Polres Batang bersama Kodim 0736/Batang menggelar patroli gabungan. Rabu (22/05/19)

Dalam pelaksanaan patroli gabungan ini melibatkan sejumlah 52 personil gabungan dari TNI dan Polri. Patroli tersebut dilakukan pasca penetapan hasil pemilu tahun 2019, oleh komisi pemilihan umum (KPU) RI, guna pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat .

Dengan menggunakan kendaraan roda dua jenis trail, personil gabungan dari TNI dan Polri ini telah menyisir di beberapa titik diwilayah kota Batang. 

Namun tidak hanya itu, personil gabungan dari TNI dan Polri ini juga berpatroli di beberapa daerah yang dianggap rawan dengan gangguan keamanan masyarakat pada malam hari. 

Kapolres Batang AKBP Edi Suranta Sinulingga bersama Dandim 0736/Btg Letkol Kav. Henry Rudi Judianto Napitupulu telah memimpin langsung kegiatan patroli gabungan TNI dan Polri. 

Kegiatan patroli gabungan TNI dan Polri ini untuk menciptakan keamanan dan ketertiban  masyarakat serta kondusif pasca penetapan hasil pemilu 2019.

Patroli gabungan ini juga merupakan wujud sinergitas antara TNI dan Polri, guna menjaga dan memelihara kondusifitas wilayah dan juga memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. (Pen-0736)

Selasa, 21 Mei 2019

Danrem 071/WK Monitoring Demplot Dengan Menggunakan Pupuk Wijaya Kusuma Nutrition

Batang - Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Kav. Dani Wardana dengan didampingi Dandim 0736/Batang, Letkol Kav. Henry RJ Napitupulu , monitoring Lahan Demplot menggunakan Pupuk Nutrisi Wijayakusuma di Desa Kaliwareng, Kec. Warungasem, Kab. Batang. Selasa (21/05/19)

Dalam monitoring lahan demplot menggunakan pupuk nutrisi Wijayakusuma ini, hadir pula Para Danramil, Dispaperta Kabupaten Batang, Gapoktan Suka Tani Desa Kaliwareng, empat Kepala Desa wilayah Warungasem, Pemilik lahan (Bapak Sambudi).

Danrem 071/Wijayakusuma dalam monitoring tersebut menyampaikan beberapa hal sebagai acuan untuk keberhasilan dan kesuksesan lahan demplot dalam meningkatkan produktifitas pada waktu panenya nanti. Danrem mengatakan, " Semoga dengan menggunakan pupuk wijaya  kusuma nutrition hasil panen menjadi lebih meningkat, dan kami berharap supaya para petani hidupnya lebih sejahtera. "Katanya 

Kegiatan peninjauan Demplot oleh Danrem di Desa Kaliwareng, Kecamatan warunasem, Kabupaten Batang, dengan jenis varietas padi jenis Ir 64, dengan luas 1,5 hektar milik Bapak Sambudi.(pen-0736)

Apel Gelar Pasukan Pasca Pengumuman Hasil Pemilu 2019 di Wilayah Kab. Batang





Batang,Kepolisian Resort Batang Selasa (21/5/19) melaksanakan Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Pam Pengumuman Hasil Rekapitulasi Tingkat Nasional Hasil Pungut Suara Pemilu Tahun 2019. 

Apel berlangsung di halaman Polres setempat di hadiri Dandim 0736 Batang Letkol Kav Henry Rudy Napitupulu yang diwakili Pasi Ops Dim Batang Kapten Inf Nur Rofik, Kasat POl PP dan diikuti sekitar 400 personel gabungan TNI Kodim 0736 Batang, Satuan Pilisis Pamong Praja Kabupaten Batang. 

Kapolres AKBP Edi Suranta Sinulingga dalam arahanya mengatakan, gelar pasukan untuk memastikan TNI-Polri didukung instansi terkait dan komponen masyarakat siap menciptakan rasa aman diwilayah Kabupaten Batang. Hal ini untuk mengantisipasi hal -  hal yang berhubungan dengan rekapitulasi tingkat pusat pemilihan presiden tahun 2019.

"Saya menghimbau pada tataran teknis apapun yang terjadi nanti di Jakarta pasti akan menimbulkan ekses, ekses yang perlu kita tangani jika ada aksi serupa di Batang," tegas AKBP Edi Suranta Sinulingga.

Ia juga meminta kepada seluruh personel TNI Polri dan instansi terkait agar menyikapi dan melaksanakan pengamanan dengan pendekatan Humanis. 

"Hindari kekerasan agar tidak menjadi kontra produktif ketika sekelompok orang Batang yang menyeruakan suaranya kita terlalu reaktif dan berlebihan, hal ini malah akan menjadi bumerang yang menghantam kita sendiri," pinta Kapolres. 

Edi Suranta Sinulingga berharap kondusifitas wilayah Kabupaten Batang yang tercipta dengan baik terus kita jaga, kegiatan ini semoga hanya berakhir dengan apel untuk menunjukkan kesiapan kita tanpa perlu ada pengerahan personel dititik rawan pasca hasil rekapiltilasi pemilu.

"Saya bisa pastikan situasi Kamtibmas wilayah hukum Polres Batang aman dan sampai saat ini  terkait dengan hasil rekapitulasi tingkat pusat Pilpres 2019 Kabupaten Batang tidak ada aksi, namun demikain TNI dan Polri selalu waspada dan siap mengamankan Kabupaten Batang,"tegas Kapolres 

Dalan kesempatan tersebut AKBP Edi Suranta Sinulingga mengajak kepada masyarakat agar di bulan suci Ramadhan  bersama - sama perbanyak  amal, dan ibadah, marilah kita berjihad untuk menahan hawa nafsu amarah, nafsu yang akan membatalkan puasa. 

"Jangan mudah terprovokasi dan hindari menyebarkan ujaran kebencian dan hoaks, aktivitaslah sepertii biasa sehari-hari untuk mencari nafkah dan lakukan hal - hal yang bermanfaat agar dapat meningkatkan derajat dan taraf hidup kita bersama," tutup Kapolres.(Pen-0736)

Senin, 20 Mei 2019

Danramil Warungasem Hadiri Tarling Forkopinda Batang



Batang,-Bertempat di Masjid Khusnul Khotimah Desa Sawahjoho Kecamatan Warungasem Kabupaten Batang, di laksanakan tarling ( tarawih keliling ) Forkopinda Kabupaten Batang Senin malam (20/05/2019). 

Hadir dalam acara tersebut Bupati Batang Wihaji ,Pimpinan OPD di Lingkungan Pemkab Batang, Muspika kecamatan Warungasem (termasuk di dalamnya Danramil 11/Warungasem Kapten Inf Hari Santoso Dim 0736/Batang), Kades sekecamatan Warungasem, Tokoh Agama, Toko Masyarakat,beserta lapisana masyarakat kurang lebih 300 orang.

Bupati Batang Wihaji usai Sholat Tarwaih mengatakan, Desa Sawahjoho merupakan daerah yang religius dengan mata pencaharian tani dan peradabanya tinggi, karena dilihat dari rumah penduduknya sudah kelihatan bagus dan tingkat kesejahteraan pun cukup baik. 

"Oleh karena itu, saya minta anak - anak bisa disekolahkan minimal sampai SMA, karena untuk masa depan anak yang lebih baik dan untuk meningkatkan indek pembangunan manusia ( IPM )," kata Wihaji 

Ia juga meminta kepada masyarakat untuk tidak buang air besar sembarang, kalau memang belum ada wc rumahnya pemda siap membantunya. 

"Saya sudah jadi Bupati sudah 2 tahun kurang dua hari, program sosial yang  sudah dilaksanakan, santunan kematian bagi masyarakat kurang mampu Rp 1  juta, Insentif guru madin Rp 1,2 juta yang diterimakan dua kali sebelum lebaran dan setelah lebaran, santunan yatim piatu setiap tahun  totalnya Rp 1,5 miliar untuk 1500 anak dan operasional RT Rp 1,2 juta dalam setahun," jelasnya. 

Wihaji juga menyampaikan bahwa di tahun 2019 untuk Kecamatan Warungasem ada pembangunan infrastruktur jalan penghubung Desa  Pesaren- Sawahjoho anggaran Rp 900 juta. Jalan penghubung Desa Pasekaran - Pandansari  Rp 1,7 miliar, Jalan  penghubung Kecamatan Warungaaem tepatnya Jalan Basuki Rahmat Rp 4 miliar yang semuanya setelah lebaran mulai di kerjakan. 

"Tahun pertama dan kedua lebih prioritas program sosial, ditahun ketiga mulai merambah infrastruktur. Di tahun 2019 kita anggarkan untuk infratruktur jalan dan irigasi totalnya mencapai Rp 70 miliar," kata Wihaji. 

Diujung acara Bupati Batang Wihaji bersama Forkopimcam Warungasemsem berkesempatan menyerahkan bantuan  dengan nilai totalnya Rp 33 juta, diperuntukan bantuan kemakmuran Masjid, Rumah Tidak layak Huni, lansia, disabelitas, anak yatim piatu, janda dan bantuan modal usaha serta tabungan  sekolah sebesar Rp 250 ribu dan Rp 500 ribu.(Pen-0736)

Melalui Lomba Videografi Promosikan Wisata dan Budaya Batang

Batang,-Lomba videografi dengan tema wisata dan budaya visit to Batang dalam  rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Batang ke - 53 sebanyak 22 peserta.
 
Bupati Batang Wihaji mengatakan, untuk mempromosikan pariwisata di Kabupaten Batang harus ada ide - ide kreatif, dengan perkembangan teknologi media promosi sekarang sangat terbuka luas melalui media sosial.
 
"Oleh karena itu, kita harus memanfaatkan videografi kreatifitas anak muda Batang melalui media sosial guna mengenalkan dan memberikan informasi kepada masyarakat luas, Batang memiliki potensi wisata dan budaya yang harus dikunjungi," kata Wihaji usai menjadi Pembina Upacara Hari Kebangkitan Nasional di Halaman Kantor Bupati, Senin (20/5).
 
Dikatakanya, Visit to Batang 2022 dengan Heaven of Asia harus di dukung oleh semua stakeholder untuk mensukseskanya. Maka diharapkan harus lebih sering dan rutin menggelar festival sehingga ada peningkatan kunjungan wisata melalui promosi tersebut.
 
Kepala Bagian Humas Setda Batang Triossy Juniarto selaku penyelenggara mengatakan lomba videografi tiga menitan ini bertujuan untuk memperluas publikasi, menumbuh kembangkan kreativitas dan inovasi kaum milenial Kabupaten Batang dalam seni videografi di era digital.
 
"Lomba ini lebih pada mengenalkan potensi wisata dan budaya, agar peserta lebih mengenalkan keanekaragaman seni budaya yang berpotensi sebagai wisata," jelas Triossy Juniarto.
 
Dari hasil lomba videografi akan di unggah melalui instragram, twiter, youtube dan facebook yang di miliki Humas Setda Kabupaten Batang," bebernya.
 
Adapun pemenang lomba terpilih menjadi juara 1 atas nama Bayu Mukti Aji mendapatkan uang pembinaan Rp 5 juta  dan Tropi, juara II Ilham Kurnia Pradana mendapatak Rp 3 juta dan tropy juara  III Ardik Dwijayanto mendapat Rp 2 juta dan tropy, juara harapan I Yan Senja Fitriadi mendapatkan Rp 1,5 juta dan tropy, harapan II Moch Fahrudin mendapatkan Rp 1 juta dan tropy, harapan III Yusup Fatoni mendapatkan Rp 750 dan tropy.
 
Nampak pula mendampingi Bupati Batang, Wabup Suyono, Wakapolres Batang Kompol Hartono, Ketua Pengadilan Batang, Sekda Nasikhin dan Danramil Batang Kapten Inf. Bardi.(pen-0736)

Minggu, 19 Mei 2019

Peringatan Harkitnas Menjalin Persatuan dan Kesatuan Bangsa



Batang - Bangsa Indonesia kembali memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-111 Tahun 2019, yang diperingati setiap tanggal 20 Mei sekaligus hari yang menjadi momentum perjuangan seluruh rakyat Indonesia. Pemda Batang melaksanakan upacara bendera Peringatan Harkitnas di halaman Pemda Batang. Dengan inspektur upacara Bupati Batang, Komandan upacara Iptu Agung Sutanto. Senin (20/5/19)

Dalam sambutannya, Bupati Batang membacakan amanat menteri komonikasi dan Informatika RI, "Dalam naskah Sumpah Palapa yang ditemukan pada Kitab Pararaton tertulis, Sira Gajah Madapatih Amangkubhumi tan ayun amuktia palapa, sira Gajah Mada "Lamun huwus kalah nusantara isun amukti palapa, lamun kalah ring Gurun, ring Seran, Tanjungpura, ring Haru, ring Pahang, Dompo, ring Bali, Sunda, Palembang, Tumasik, samana isun amukti palapa. "Paparnya 

"Memang ada banyak versi tafsiran atas teks tersebut, terutama tentang apa yang dimaksud dengan "Amukti Palapa". Namun meski sampai saat ini masih belum diperoleh pengetahuan yang pasti, umumnya para ahli sepakat bahwa amukti palapa berarti sesuatu yang berkaitan dengan laku prihatin sang Mahapatih Gajah Mada. Artinya, ia tak akan menghentikan mati raga atau puasanya sebelum mempersatukan Nusantara.

"Peringatan Hari Kebangkitan Nasional yang ke-111, 20 Mei 2019, kali ini sangat relevan jika dimaknai dengan teks Sumpah Palapa tersebut. Kita berada dalam situasi pasca-pesta demokrasi yang menguras energi dan emosi sebagian besar masyarakat kita. 
Kita mengaspirasikan pilihan yang berbeda-beda dalam pemilu, namun semua pilihan pasti kita niatkan untuk kebaikan bangsa. Oleh sebab itu tak ada maslahatnya jika dipertajam dan justru mengoyak persatuan sosial kita.

"Apalagi peringatan Hari Kebangkitan Nasional kali ini juga dilangsungkan dalam suasana bulan Ramadan. Bagi umat muslim, bulan suci ini menuntun kita untuk mengejar pahala dengan meninggalkan perbuatan-perbuatan yang dibenci Allah SWT seperti permusuhan dan kebencian, apalagi penyebaran kebohongan dan fitnah. Hingga pada akhirnya, pada ujung bulan Ramadan nanti, kita bisa seperti Mahapatih Gadjah Mada, mengakhiri puasa dengan hati dan lingkungan yang bersih berkat hubungan yang kembali fitri dengan saudara-saudara di sekitar kita. 

"Dengan semua harapan tersebut, kiranya sangat relevan apabila peringatan Hari Kebangkitan Nasional, disematkan tema "Bangkit Untuk Bersatu". Kita bangkit untuk kembali menjalin persatuan dan kesatuan dalam bingkai negara kesatuan Republik 
Indonesia.

Hadir dalam kegiatan ini, Bupati Batang, H. Wihaji, Wakil Bupati Batang, H. Suyono,
Kapten Inf. Bardi mewakili Dandim 0736/Batang, Wakapolres Batang, Kompol Hartono, Kajari Batang Ibu Nova Elida Saragih, Ketua DPRD Bapak Imam Teguh Rahardjo, Anggota Forkompimda Kab. Batang. 

Pembinaan Ketahanan Pangan Kodim 0736 Batang


Batang - Tugas pokok Kodim 0736 Batang adalah menjaga kedaulatan NKRI, namun selain menjaga Bumi Pertiwi, para prajurit juga turut serta dalam mewujudkan kedaulatan pangan, salah satunya dengan melakukan pendampingan pada petani.

Itu disampaikan Dandim 0736 Batang, Letkol Kav Henry RJ Napaitupulu, dalam penyampaian pembinaan ketahanan pangan di aula Makodim Batang, Senin (20/5/19).

Diungkapkan Dandim, dalam mewujudkan hal itu, Kodim Batang beserta Koramil dan jajarannya pun menggiatkan pendampingan ketahanan pangan.

“Seperti yang sudah berjalan sebelumnya guna melaksanakan pertemuan dan tatap muka dengan para Kelompok Tani ( Poktan ) dalam rangka meningkatkan produksi padi,” ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan, pertemuan dengan Mantri Tani, PPL dan Poktan  merupakan langkah yang di ambil guna mensukseskan program ketahanan pangan.

“Pertemuan tersebut bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan para petani serta mengecek secara langsung dinamika di lapangan,”ucapnya.

Bintara Pembina Desa TNI AD yang dikenal Babinsa yang merupakan garda terdepan, yang berhadapan langsung dengan masyarakat. Babinsa berada di bawah Koramil sebagai organisasi setruktural yang memiliki wilayah tugas di Desa atau kelurahan sebagai pembina. Seorang Bintara Pembina Desa memiliki wilayah tanggung jawab bervariasi, dari  satu desa hingga beberapa desa.

Tiap Kodim pasti punya Koramil model tempat para Babinsa itu ditempa. Intinya, bagaimana mengubah mereka dari personel satuan tempur menjadi personel satuan teritorial yang siap pakai sebagai pembina di desa.

Menurut Peraturan Kepala Staf TNI AD Nomor 19/IV/2008 tertanggal 8 April 2008, seorang Bintara Pembina Desa berkewajiban untuk melaksanakan pembinaan teritorial sesuai petunjuk atasannya, yaitu komandan komando rayon militer.

Sementara Pewira seksi Teritorial Kodim Batang Kapten Inf Supirno sampaikan," guna mensukseskan program pemerintah kita ambil langkah dengan membuat Demlot tanam padi, Demlot MKRPL ( model kawasan rumah pangan lestari). Diharapkan progam dapat menyentuh Babinsa yang ada di wilayah-wilayah.

Lanjutnya, bahwa ini merupakan program dari KOREM 071 Wijaya Kusuma. Salah satunya dengan sosialisasi program pupuk Wijaya Kusuma nutrition. Guna mensejahterakan para petani, Kodim 0736 Batang Korem Wijaya Kusuma mensosialisasikan POC ( Pupuk Organik Cair )," katanya.

"Dengan kondisi tanah yang pH nya tinggi akan membuat tanaman padi tumbuh menjadi tidak bagus. Langkah yang di ambil dengan mensosialisasikan dilapangan, yang mana penggunaan pupuk ini sudah terbukti efektif dan bagus bagi tanaman.

Jenis pupuk ini sebagai nutrisi dan anti bodi tanaman, di disampaikan untuk padi holtikultura dan tanaman yang produktifitasnya bagus ( seperti daerah yang tinggi ). Pupuk ini tidak mengandung racun, tidak berbahaya untuk mahluk hidup yang lain, penggunaannya di mulai dari awal sebelum proses tanam. Dengan 1 liter botol pupuk untuk 3 tangki air," pungkasnya. (pen-0736).

Pembekalan Komandan Kodim 0736 Batang Pada Anggota

Batang,-Selesai pelaksanan upacara Hari Kebangkitan Nasional Komandan Komando Distrik Militer (Dandim), 0736/Batang Letkol Kav. Henry RJ Napitupulu memberikan pengarahan pertama pada jamdan (Jam Komandan)  di Aula MaKodim 00736/Batang, Jalan Jenderal Sudirman No 41, Senin (20/05/2019).

Menurut Dandim, komunikasi dengan Komando sangat perlu, kalau ada yang sifatnya urgent atau penting dan mendesak bisa langsung ke Dandim, bukan hanya masalah dinas saja namun yang bersifat pribadi juga bisa langsung.

“Saya yakin semua yang ada dihadapan saya, lebih menguasai persoalan diwilayah terkait dengan tugas pokok teritorial, meskipun begitu apabila ada hal hal yang menonjol laporkan segera dengan cepat, Karena Babinsa sebagai ujung tombak diwilayah harus lebih tahu terlebih dahulu, dari pada komando atas,” ujarnya.

Pada Jam Dan tersebut Dandim sampaikan tentang pupuk Wijaya Kusuma. “Para Babinsa yang juga di tuntut bisa menguasai wilayah juga harus tahu bidang pertanian, di harapkan Babinsa dapat menggunakan kesempatan ini untuk merangkul para petani agar menggunakan pupuk tersebut.

“Kita siaga satu menjelang penyampaian keputusan hasil pemilu 2019, untuk Cuti lebaran menunggu instruksi,” kata Letkol Kav Napitupulu.

Kasdim Batang Mayor Inf Raji menambahkan” bahwa Kodim Batang menyelenggarakan zakat yang pada tanggal 27/5/19, sekitar 430 bungkus kantong beras. Yang mana akan di salurkan kepada pesantren atau warga yang ada di sekitar Kodim Batang. Serta anggota yang akan segera pindah satuan agar segera laporan ke satuan yang baru.





“Sebentar lagi Kodim akan menyelenggarakan Gladi posko selama 3 hari, untuk menghadapi Gladi posko Kasdim menghimbau agar setiap Staf menyiapkan persiapan sejak dini, karena waktu sudah mendekati hari pelaksanaan.Gladi Posko ini merupakan kegiatan gladi posko yang terakhir di jajaran Korem 071 Wijaya Kusuma,” imbuh Mayor Inf Raji. (Pen – 0736)

Upacara Ziarah ke Makam Pahlawan dalam Rangka Hari Kebangkitan Nasional



Batang –Komandan Kodim 0736/Batang, Letkol KAV Henry Rudi Judianto Napitulu,  memimpin rombongan berziarah dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional tingkat Kabupaten Batang Tahun 2019 bertempat di Taman Makam Pahlawan (TMP) Desa Kadilanggu, Kecamatan Batang, Kabupaten Batang, pada Senin (20/05/2019).

Hadir pula dalam Ziarah rombongan, Bupati Batang H. Wihaji,  ,Wakil Bupati Batang Suyono,  perwakilan dari Polres Batang . 

Acara diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, kemudian mengheningkan cipta dan dilanjutkan peletakan karangan bunga oleh pimpinan ziarah di Tugu Taman Makam Pahlawan lalu dilanjutkan doa dan ditutup dengan penghormatan akhir kepada awah para pahlawan serta dilanjutkan tabur Bunga di Makam para Pahlawan bersama-sama rombongan Ziarah. 

Kegiatan Ziarah Nasional ke Taman Makam Pahlawan kali ini dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke 111 tahun 2019, sebagai suatu bentuk penghormatan kepada jasa para pahlawan yang telah gugur mendahului kita dalam merebut Kemerdekaan Bangsa Indonesia.(pen-0736)

Dandim Pimpin Upacara Hari Kebangkitan Nasional ke-111 Tahun 2019



Batang -  Kodim 0736 Batang menggelar upacara bendera memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke-111 tahun 2019, dengan Inspektur Upacara Dandim 0736 Batang bertempat di lapangan Kodim Batang, Senin (20/5/2019). 

Hari kebangkitan Nasional ini diperingati setiap tanggal 20 Mei. Upacara dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 0736 Batang Letkol Kav Henry RJ Napitupulu. Dengan komandan upacara Kapten Inf Amin, upacara yang diikuti seluruh Perwira jajaran Kodim Batang, anggota Kodim 0736 Batang dan PNS jajaran Kodim Batang.

Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, disematkan tema ""Bangkit Untuk Bersatu". Kita bangkit untuk kembali menjalin persatuan dan kesatuan dalam bingkai negara kesatuan Republik Indonesia.


Sambutan Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Rudiantara yang dibacakan oleh Dandim menyampaikan, dalam naskah Sumpah Palapa yang ditemukan pada Kitab Pararaton tertulis: Sira Gajah Madapatih Amangkubhumi tan ayun amuktia palapa, sira Gajah Mada: “Lamun huwus kalah nusantara isun amukti palapa, lamun kalah ring Gurun, ring Seran, TaƱjung Pura, ring Haru, ring Pahang, Dompo, ring Bali, Sunda, Palembang, Tumasik, samanaisun amukti palapa”.

Memang ada banyak versi tafsiran atas teks tersebut, terutama tentang apa yang dimaksud dengan “amukti palapa”. Umumnya para ahli sepakat bahwa amukti palapa berarti sesuatu yang berkaitan dengan laku prihatin sang Mahapatih Gajah Mada. Artinya, ia tak akan menghentikan mati raga atau puasanya sebelum mempersatukan Nusantara. 

Sumpah Palapa tersebut merupakan embrio paling kuat bagi janin persatuan Indonesia. Peringatan Hari Kebangkitan Nasional yang ke-111, 20 Mei 2019, kali ini sangat relevan jika dimaknai dengan teks Sumpah Palapa tersebut. Kita berada dalam situasi pasca-pesta demokrasi yang menguras energi dan emosi sebagian besar masyarakat kita.

Apalagi peringatan Hari Kebangkitan Nasional kali ini juga dilangsungkan dalam suasana bulan Ramadan Hingga pada akhirnya, pada ujung bulan Ramadan nanti, kita bisa seperti Mahapatih Gadjah Mada, mengakhiri puasa dengan hati dan lingkungan yang bersih. 

Bangsa ini adalah bangsa yang besar. Yang telah mampu terus menghidupi semangat 
persatuannya selama berabad-abad. Kuncinya ada dalam dwilingga salin suara berikut 
ini: gotong-royong. 

Yel-yel “holopis-kuntul baris” adalah aba-aba nenek moyang kita di tanah Jawa, digunakan sebagai paduan suara untuk memberi semangat ketika mengerjakan tugas berat yang hanya bisa dikerjakan secara bergotong-royong, bersama-sama.

Yel-yel ini disorakkan ketika kita membutuhkan gerak yang seirama, agar tujuan kita satu semata, bagaikan barisan burung bangau yang sedang terbang berbaris di angkasa.

Bukan hanya di tanah Jawa, semangat persatuan dan gotong-royong telah 
mengakar dan menyebar di seluruh Nusantara. Ini dibuktikan dengan berbagai ungkapan 
tentang kearifan mengutamakan persatuan yang terdapat di seluruh suku, adat, dan 
budaya yang ada di Indonesia.

Dengan bertumpu pada kekuatan jumlah sumber daya manusia dan populasi pasar, Indonesia diproyeksikan akan segera menjemput harkat dan martabat baru dalam aras ekonomi dunia. Bersama negara-negara besar lainnya seperti Tiongkok, Amerika Serikat, India, ekonomi Indonesia akan tumbuh menjadi sepuluh besar, bahkan lima besar dunia, dalam 10 sampai 30 tahun mendatang.

Kuncinya terletak pada hasrat kita untuk tetap menjaga momentum dan iklim yang tenang untuk bekerja. Kita harus jaga agar suasana selalu kondusif penuh harmoni dan persatuan.(Pen-0736)

Bangkitkan Semangat Patriotisme, Forkopimda Batang Bagikan 14.500 Bendera Merah Putih

  Batang - Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-78, Pemerintah Daerah Kab. Batang membagikan bendera merah putih secara simbolis ...